Peresmian Pembangunan Jalan Paving Blok di Kp. Pesagi Pasir Desa Sindangheula

sindangheula – Kepala Desa Sindangheula Suheli, S. Kom.I.,MM, meresmikan Pembangunan jalan Paving Blok sepanjang 245 meter yang dana pembangunanya bersumber dari DDS tahun 2023 di RT 008 Rw003 Kampung Pesagi Pasir pada hari Jumat, 19 Januari 2024.

Acara peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Kepala Desa Sindangheula dan dihadiri oleh Ketua BPD, Ketua RT/RW, Babinkamtibmas, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Warga Kp. Pesagi Pasir khususnya warga sekitar.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Desa Sindangheula Suheli, S.Kom.,MM berharap Agar masyarakat dapat bersama-sama menjaga dan merawat jalan tersebut agar dapat bermanfaat sesuai yang diharapkan masyarakat selAMA INI. (Admin)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top