SINDANGHEULA – Menyambut datangnya bulan suci ramadhan 1445 H/ 2024 M, para asatidz dari desa Sindangsari dan Sindangheula menggelar Penutupan Pengajian Sementara pengajian rutin mingguan atau Rabuan di musholah Hasanah Kantor Desa Sindangheula pada hari Rabu, 6 Maret 2024.
Pengajian di hadiri Kepala Desa Sindangheula Suheli, S.Kom.I.,MM serta jajarannya dan diikuti oleh jamaah mingguan hari rabu yang berjumlah kurang lebih 40 para asatid yang berasal dari Desa Sindangheula dan Sindangsari.
Dalam kesempatan ini Kepala desa Sindangheula menerangkan bahwa pengajian tersebut merupakan kegiatan dalam rangka menjalin silahturahmi dan memupuk persaudaraan, dan juga menambah keilmuan, wawasan dan keagamaan.
Usai melakukan pengajian penutupan sementara pengajian rutin di musholah Hasanah, rombongan pengajian diajak oleh kepala desa untuk melihat bendungan Sindangheula, tiba di dalam bendungan para ustad melakukan foto bersama, sholawat dan mengumandangkan lagu Indonesia raya untuk mengungkapkan jiwa NKRI. (admin)