SINDANGHEULA – Dalam rangka HUT RI Ke-79, Kepala Desa Sindangheula Suheli, S.Kom.I.,MM menghadiri kegiatan lomba-lomba di selenggarakan oleh PAUD Pasagi Kembang di paud setempat pada Selasa 20/08/2024.
Kehadiran dirinya dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk partisipasi dalam merayakan kemerdekanan bersama warganya yang salah satunya guru dan siswa siswi paud Pasagi kembang tersebut.
Selain hadir untuk bersilahturahmi, Kepala Desa Sindangheula juga dalam kehadirannya membawa berbagai doorprize untuk di berikan kepada siswa, duru maupun orang tua yang hadir.